Tanah Lot Bali
Pura Tanah Lot salah satu pura penting bagi umat Hindu Bali dan lokasi pura terletak di atas batu besar yang berada di lepas pantai. Pura Tanah Lot merupakan ikon pariwisata pulau Bali. Selain itu salah satu obyek wisata terkenal di pulau Bali yang wajib di kunjungi. Karena saking terkenalnya tempat wisata di Bali ini, maka hampir setiap hari, objek wisata ini selalu ramai dengan kunjungan wisatawan.
Aktivitas wisatawan yang saat berada di kawasan Pura, sebagian besar akan jalan-jalan, foto-foto. Beberapa wisatawan ada yang duduk santai, sambil menikmati jagung rebus sambil menunggu keindahan pemandangan sunset Tanah Lot.
Pura Tanah Lot Tabanan Bali
Selanjutnya, Pura di bangun pada dua tempat yang berbeda. Satu pura terletak di atas bongkahan batu besar, dan satunya lagi terletak di atas tebing yang menjorok ke laut mirip dengan tempat wisata Pura Luhur Uluwatu Bali. Tebing inilah yang menghubungkan pura dengan daratan. Serta bentuk tebing melengkung seperti jembatan.
Selain itu, Pura Tanah Lot merupakan bagian dari Pura Kahyangan Jagat di Bali, di tujukan sebagai tempat memuja dewa penjaga laut.
Pada saat air laut pasang, pura akan kelihatan di kelilingi air laut. Di bawahnya terdapat goa kecil yang di dalamnya ada beberapa ular laut. Sedangkan pada saat air laut pasang, anda akan dapat berjalan mendekati lokasi pura.
Ular laut memiliki ciri-ciri, berekor pipih seperti ikan, berwarna hitam berbelang kuning. Menurut cerita, ular laut tersebut adalah jelmaan dari selendang perdiri pura.
Lebih lanjut, pendiri pura adalah seorang Brahmana dari Jawa yang mengembara ke Bali. Beliau bernama Dang Yang Nirartha. Konon ular suci Tanah Lot di tugaskan sebagai penjaga pura.
Daya Tarik Tempat Wisata Tanah Lot Bali
Di sepanjang jalan menuju tempat wisata, banyak terdapat penginapan. Mulai dari penginapan sederhana, hingga villa dan hotel berbintang.
Tempat wisata di pulau Bali ini, sangat ramai di kunjungi wisatawan terutama pada sore hari, menjelang matahari terbenam.
Dari tempat parkir menuju areal pura, terdapat banyak toko yang menjual berbagai barang kerajinan khas Bali. Misalnya patung, lukisan, kain pantai, pernak – pernik, dan aksesoris seperti di pasar seni Sukawati Bali. Harganya pun relatif murah untuk wisatawan domestik maupun mancanegara. Selain itu terdapat pedagang makanan dan minuman, serta penyewaan kamar kecil.
Ada juga beberapa hotel yang dekat dengan pantai di sekitar tempat wisata, yang mengelar berbagai acara di malam hari. Misalnya pertunjukan tari Kecak, sunset dinner, dan pesta pernikahan. Daya tarik utama pura Tanah Lot Tabanan sebagai tempat wisata terletak pada.
Keunikan lokasi pura yang berada di atas batu karang besar. Pada saat air laut pasang, pura akan terlihat berada di tengah laut.
Keindahan pemandangan sunset dengan siluet pura. Jika anda saat liburan ke Bali dan suka melihat pemandangan sunset, lihat di sini! Daftar tempat yang bagus untuk melihat sunset di Bali.
Tempat wisata ini, juga sering menjadi salah satu lokasi foto pre wedding di Bali. Bagi wisatawan yang memilih pulau Bali sebagai lokasi foto prewedding.
Harga Tiket Masuk Tanah Lot Bali ;
Untuk masuk ke dalam Pura Uluwatu, pengunjung diharuskan membayar tiket. Harga tiket bagi orang dewasa (domestik/dalam negeri) sebesar Rp 20.000 per orang. Sementara anak-anak (domestik) Rp 10.000 dan untuk harga tiket masuk sewaktu waktu bisa berubah.
Kemudian, untuk dapat memasuki kawasan tempat wisata ini, setiap wisatawan di wajibkan untuk membayar tiket masuk objek wisata. Ada perbedaan antara harga tiket masuk wisatawan domestik dengan harga tiket wisatawan asing. Selain membayar tiket masuk, anda juga harus membayar biaya parkir Motor 2000rb rupiah Mobil 5000rb
Waktu Terbaik Berkunjung
Pemandangan Kawasan Pura Sore Hari
Karena daya tarik utama dari objek wisata ini terletak pada keindahan pemandangan sunset dengan siluet pura. Maka waktu terbaik berkunjung adalah pada pukul 17:00 Wita. Sebagian besar wisatawan akan menghabiskan waktu liburan di objek wisata ini rata-rata 1 jam 30 menit.
Alamat & Peta Lokasi Pura tanah lot
Alamat pura berada di Desa Beraban, Kecamatan Kediri, Kabupaten Tabanan. Jaraknya sekitar 13 km ke arah barat kota Tabanan. Dari bandara udara Ngurah Rai, menuju lokasi pura dapat di tempuh dalam waktu kurang lebih 1 jam 20 menit.
Untuk memudahkan anda mendapatkan petunjuk arah untuk mencapai lokasi pura, mohon gunakan Google map dengan mengklik link di bawah ini!
Cara Terbaik Menuju Lokasi
Sarana transfortasi umum untuk menuju ke tempat wisata pura Tanah lot dan objek wisata berdekatan atau di sekitarnya, akan susah anda cari. Apalagi anda menginap di tempat wisata Kuta. Lalu bagaimana cara terbaik untuk liburan, agar nyaman dan aman?
Jika anda menginap di kawasan tempat wisata Ubud atau Kuta, menggunakan taksi akan membuat biaya transfortasi anda membengkak. Cara terbaik adalah menggunakan jasa sewa mobil murah di Bali dengan supir.
Sewa Mobil Murah Di Bali Dengan Supir
Ada alasan kenapa kami mengatakan, menggunakan jasa sewa mobil murah di Bali , lebih hemat biaya, nyaman dan aman. Sistem rental di jasa sewa mobil + driver di Bali, menggunakan durasi penggunaan minimum 10Jam dalam satu hari.
Sebagai contoh. Anda menggunakan sewa mobil Toyota Avanza dengan supir di Bali, biaya sewanya adalah Rp 500rb/10 Jam plus BBM.
Jika anda menggunakan taksi, saat taksi menunggu di tempat wisata, argo meter tetap jalan. Oleh karena itu biaya taksi menjadi jauh lebih mahal, dari pada menggunakan jasa sewa mobil dan driver di Bali.
Bagi anda yang tidak ingin ribet saat liburan di Bali dan ingin menikmati liburan tanpa memikirkan atau mengurus:
- Pembayaran parkir.
- Tiket masuk ke objek wisata Di Bali.
- Biaya bahan bakar.
- Serta biaya makan.
Maka kami sarankan anda saat liburan ke Bali untuk membeli paket wisata PAKET TOUR MURAH DAN FAVORIT BALI 3 HARI 2 MALAM
Salah satu Tour wisata liburan ke Tanah Lot yang kami sediakan adalah Tanah Lot dan Uluwatu Tour
Kami siap membantu anda dalam menyediakan sewa mobil murah di Bali dengan supir, serta sewa mobil mewah di Bali, untuk mengantar anda liburan ke tempat wisata di pulau Bali yang anda suka.
Pertanyaan Sering Di Tanyakan
Berdasarkan pengalaman yang kami dapatkan puluhan tahun dalam penyediaan jasa paket liburan murah ke Bali serta aktivitas rental mobil dengan driver di Bali. Kami sering mendapatkan pertanyaan dari wisatawan mengenai objek wisata Tanah Lot Bali.
Pertanyaan yang sering di tanyakan seperti;
Jarak lokasi untuk melihat pemandangan pura Tanah Lot dari area tempat parkir kendaraan kurang lebih 200 meter. Di sepanjang perjalanan dari tempat parkir menuju area tempat wisata Tanah Lot, anda akan melihat banyak penjual sovenir.
• Apa arti Tanah Lot?
Tanah sama artinya dengan tanah dalam bahasa Indonesia, sedangkan Lot artinya laut. Jadi Tanah Lot berarti tanah yang berada di tengah laut.
Apakah ada akses jalan menuju ke area batu karang lokasi pura Tanah Lot.
Akses menuju batu karang lokasi pura Tanah Lot hanya tersedia saat air laut surut. Namun wisatawan tidak diperbolehkan memasuki area pura Tanah Lot, kecuali jika ingin sembahyang.
• Apakah ada aturan berpakaian saat liburan ke Tanah Lot?
Tidak ada aturan berpakaian spesifik saat liburan ke Tanah Lot. Berbeda jika ingin memasuki area dalam pura Tanah Lot, hanya diperbolehkan jika ingin sembahyang dan harus memakai kain sarung, baju menutupi bahu dan selendang.
Emoticon